[REVIEW] Fira Herbalindo Diamond Black Honey

Friday, July 19, 2019

Hai semuanya, apakabar? (Baik) jawab sendiri ya daripada gak denger ada yang jawab hehe. Kali ini aku mau share nih ke kalian tentang produk kesehatan. Nama produknya Fira Herbalindo Diamond Black Honey. Udah ada yang pernah cobain belum? Jujur aku sih baru pertama cobain ya. Jujur sih aku sama madu itu biasa aja, tapi begitu awal baca kemasan produk ini, aku itu parno sendiri mau coba. Gimana nggak? Ada tulisan "Madu Hitam Pahit", baca kata pahit itu aku gak kuat, cuma baca aja jadi galau mau cobain produk ini. Berhari-hari kelewat itu aku beneran deh gak berani cobain minum produk ini karena baca kata pahit. Gimana enggak? Aku ini orangnya agak ribet kalau urusan pahit dan tawar. Minum jamu pahitan yang warna hitam itu atau minum teh tawar, aku itu gak bisa loh. Mohon maaf sering muntah. Meski udah tahan nafas aku nggak bisa bangget minum yang begitu. Padahal kan katanya nih cewek kan harus pinter minum jamu, dan untuk teh tawar katanya bagus buat perut yang lagi sakit gak sih? Tapi dari 1x cobain minuman jenis pahit dan tawar aku agak anti loh kalo di tawarin yang gitu - gitu. Tapi pada akhirnya aku berani lah cobain produk Fira Herbalindo Diamond Black Honey ini. Kenapa berani? Jadi aku orangnya meskipun anti sama sesuatu, aku harus berani cobain dulu 1x baru aku bisa tahu. Dan berhubung aku baca produk ini banyak manfaatnya, aku coba deh. Sebelumnya sih aku minta mamaku yang cobain duluan hahaha 😂 kan mamaku kebal sama jamu pahit jadi aku minta mamaku cobain duluan. Kalo mamaku sih cobanya 1 sendok makan Fira Herbalindo Diamond Black Honey di bilangnya pas aku tanyain katanya mirip sirup obat batuk itu loh. Nah tapi aku gak berani minumnya 1 sendok makan tanpa apa-apa. Aku mah selalu cari "tombo" kalau orang jawa bilang, kalo indonya itu obat sih, tapi kalo aku bilang sih itu kalo misal kita abis minum dan makan yang pahit, pasti cari sesuatu yang manis biar rasa di lidah ikutan jadi manis. Nah itulah yang ku sebut dengan "Tombo" 😂. Ok lanjut, aku siap-siap buah permen atau coklat biasanya buat ilangin pahit di lidah. Soalnya kalau pahit gak ada tombo biasanya auto muntah. Jadi karena gak biasa minum obat cair maupun madu cair, jadi aku campurkan 1 sendok Fira Herbalindo Diamond Black Honey dengan 1 gelas air dingin. (Karena aku baca dikemasannya boleh di minum langsung atau di campur dengan air hangat maupun air dingin) jadi ku aduk-aduk sampai larut madu hitam pahit itu. Jadi kayak teh gitu deh. Tapi pas di cium ya aromanya madu. Dan aku kan selalu tahan nafas kalo minum yang pahit. Jadi aku minum nih 1 gelas. Di lidah sih rasa madu, begitu di tenggorokan uhhh pahitnya kerasa. Tapi untung aku masih sanggup buat nahan minumnya. Jadi buatku yang benci sama pahit-pahit, ini level pahitnya masih biasa dan masih sanggup akunya minum ini, kalau di campur air loh ya, kalau langsung 1 sendok madu hitam tanpa apa-apa masih gak berani coba aku wkwkwk.
Sorry, aku ini sering masuk angin. Jadi aku minum ini biar kekebalan tubuhku bertambah dan bebas dari masuk angin. Tapi setelah minum ini agak lama akutu jadi bab, sorry nih bukannya jorok ya postingannya, cuma aku mau share apa adanya sesuai pengalamanku. Tapi gaes, mamaku minum ini sih gak ada reaksi bab nya. Jadi mungkin akunya aja yang kurang sehat, sering masuk angin jadi di keluarin anginnya dari bawah samapai jadilah bab. Ini menurut pengamatan ilmiahku ya wkwk aku bukan dokter jadi asal nebak aja. Oke segitu aja sih pengalamanku dengan Fira Herbalindo Diamond Black Honey.

Untuk informasi tentang produknya bisa lihat dibawah ini :

Deskripsi Produk :

Fira Herbalindo Diamond Black Honey adalah madu dengan kombinasi 6 herbal pilihan sehingga mempunyai banyak khasiat yang istimewa, diantaranya yaitu memperkuat daya tahan tubuh sehingga tidak mudah sakit, menambah nafsu makan, meremajakan kulit dan penambah gizi. Madu ini sangat aman dikonsumsi bagi pria maupun wanita.


Manfaat :
- Membantu mengurangi kadar kolesterol jahat
- Membantu menambah daya tahan tubuh
- Membantu mengatasi masalah masuk angin

Kandungan :
- Mell Depuratum Tithonia (Madu)
- Diversifolia Herba (Kipahit)
- Tinospara Crispa (Bratawali)
- Andrographidis Panicullata Herba (Daun Simbiloto)
- Zingiber Officinale Rhizome (Jahe)
- Centella Asiatica Herba (Daun Pegagan)
- Propolis (Getah Alami Lebah)

Harga 280g : Rp 60.500 diskon 48% di Gogobli.com jadi Rp 31.400 (harga dari bulan ini Juli 2019, mungkin dapat berubah sewaktu-waktu)

Produk ini Bisa Kalian Dapatkan di Gogobli.com Dan dapatkan Juga Promo Dan Harga Menariknya “Disini”.

Sampai di sini dulu ya reviewnya, semoga bermanfaat. Dan sampai jumpa di postinganku selanjutnya.

Have a great day!
xoxo

You Might Also Like